Foto bersama saat baru sampai di Villa Sukanagaleh Cianjur
Tanggal 16 dan 17 Juli adalah hari yang tidak akan dilupakan oleh 200 orang keluarga besar HJ Group, pada tanggal tersebut seluruh aktifitas perusahaan berhenti dan dipindahkan ke sukanagaleh.
Sukanagaleh adalah tempat penginapan sekaligus rekreasi keluarga di puncak Bogor. Kegiatan dimulai dari habis subuh berkumpul di depan candrabaga sebagai markas utama sekaligus toko dari hj karpet. Tepat pukul 7 pagi rombongan HJ Group yang terdiri dari 2 bus dan 8 mobil beriringan menuju puncak.
Alhamdulillah selama perjalanan tidak ada kendala yang berarti hanya agak macet setelah keluar pintu tol menuju ke arah puncak. Rombongan demi rombongan sampai di lokasi mulai dari jam 9 dan yang terakhir jam 11 siang.
Lomba Futsal antara hj Interior, HJ retail, dan Pabrik dan dimenangkan oleh Pabrik
Perjalanan yang lumayan agak lama dan macet akhirnya terbayar sudah dengan pemandangan alam dan lokasi yang sangat bagus. Karyawan yang sudah tidak sabar langsung mengambil bola futsal pemanasan karena akan dipertandingkan antar departemen ada juga yang langsung terjun ke kolam renang dan ada juga yang mengajak anak - anaknya keliling taman yang lokasinya lumayan luas untuk jalan kaki.
Lomba bakyak antar ibu - ibu
Anak - anak pun tidak ketinggalan dengan lomba bawa kelereng dan memasukkan pensil dalam botol
Pengarahan ketua panitia bpk Uha
Lomba memasukkan belut dalam botol diikutin oleh bu Nana selaku komisaris HJ Group
Acara demi acara dijalankan sesuai rencana mulai dari lomba anak - anak terdiri dari lomba kelereng, memasukkan pensil dan botol dan mengisi air kedalam botol, sedangkan lomba ibu - ibu mulai dari bakyak, memasukkan pensil dalam botol dan yang paling seru adalah lomba memasukkan belut dalam botol. hehehehehe yang canggih ketauan..........
Bapak - bapak juga ngga ketinggalan, apa karena hadiahnya yg keren atau gengsi diliatin pacarnya hehehehe....lomba futsalnya berjalan panas dan banyak jatuh korban ( lecet2 .....) trus dilanjutkan lomba bakyak dan makan pisang dengan mata tertutup.... ( seperti monyet heheheh ).....
Pemberian piagam penghargaan oleh Bpk Heru Purnomo selaku chairman HJ Group
Acara malam diisi dengan evaluasi kinerja perusahaan dan suka duka bergabung di hj Group dan dimeriahkan dengan karaoke bersama dan puncaknya pemberian piagam penghargaan karyawan berprestasi mulai dari pembiayaan motor, DP rumah, biaya Umroh dan pemberian mobil sebagai penghargaan tertinggi.
Alhamdulillah acara 2 hari yang sangat melelahkan bisa terlaksana dengan tanpa terkendala. keluarga besar HJ Group pulang dengan puas dan yg pasti capek karen besok harus mulai beraktifitas kembali........ selamat dan sukses panitia, semoga kita akan berjumpa lagi ditahun depan dengan tempat dan acara yang berbeda dan tentu lebih meriah dan bermakna. amiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar ANDA :